17 Agu 2011

Hadiah Liga Champions MU Lebih Besar Daripada Barca


Di final Liga Champions musim lalu, Manchester United memang kalah dari Barcelona dan merelakan gelar tersebut kepada tim Spanyol itu. Tapi, tidak untuk urusan jumlah hadiah, The Red Devils malah lebih unggul atas Barca.
Dalam situs resminya, UEFA mengumumkan kalau MU berhak mendapatkan total hadiah uang sebesar 53,2 juta poundsterling, atau setara dengan 739 miliar rupiah. Hadiah itu pun menjadikan MU menjadi klub dengan raihan terbesar di antara peserta Liga Champions musim lalu.

Rendahnya biaya hak siar di Spanyol lah yang membuat MU mengalahkan Barca dalam urusan hadiah ini. Blaugrana yang menjadi juara, hanya mendapatkan total hadiah 51 juta poundsterling.

Hak siar Liga Champions di Inggris memang terhitung tinggi. Oleh karena itu, Chelsea, yang terhenti di perempat final karena disingkirkan MU berada di urutan ketiga dengan 44,5 juta poundsterling. Dua semifinalis, Schalke dan Real Madrid berada di bawah The Blues dengan masing-masing 39,75 juta poundsterling dan 39,3 juta poundsterling.

Selain hak siar, total hadiah ini juga dinilai dari kemenangan tiap tim mulai dari fase grup. Klub Slovakia, MSK Zilina menjadi klub peraih hadiah uang paling sedikit yakni 7,4 juta poundsterling saja, karena tidak pernah menang dalam enam kali laga di fase grup.

sumber: bola.net

0 komentar em “Hadiah Liga Champions MU Lebih Besar Daripada Barca”

Posting Komentar

 

info unik Copyright © 2011 -- Template created by O Pregador -- Powered by Blogger