13 Agu 2011

Sepak Bola Menyatukan Dunia

Apapun warna kulit Anda! Agama Anda! Ras Anda! Negara Anda! Atau golongan Anda! Mari kita semua bersatu sejenak berdamai tanpa kepentingan apa pun untuk menikmati satu permainan yang disebut sepak bola.
Benar! Akhirnya momen yang ditunggu-tunggu telah tiba kurang dari beberapa jam lagi pesta pagelaran sepak bola terbesar di muka bumi ini akan segera dimulai.
Untuk pertama kalinya turnamen digelar di benua Hitam Afrika, tepatnya di negara Afrika Selatan pada tahun 2010 ini kian melengkapi dan menyetarakan Afrika dengan benua-benua lain yang sudah terlebih dahulu berkesempatan menjadi tuan rumah atau penyelenggara, sesuai dengan lagu resmi yang dinyanyikan oleh Shakira "This time for Africa" (kali ini waktunya bagi Afrika).


This Time for Africa (c) AFP

Memang sebenarnya inilah esensi sejati dari kehidupan di dunia ini, perlakuan yang setara untuk semuanya dan melalui sepak bola hal ini akan diwujudkan kali ini, meski Tuhan menciptakan kita berbeda-beda namun jangan pernah jadikan perbedaan sebagai sebuah halangan untuk bersatu.
Coba renungkan bagaimana jika kita semua di dunia ini bisa memikirkan hal ini sekaligus mewujudkannya ke dalam sebuah tindakan yang nyata, tak perlu ada batasan yang penting semuanya saling bersatu, hidup berdampingan tanpa ada maksud buruk saling merugikan, niscaya perang pun tak perlu berkobar, karena Bumi ibarat rumah bagi kita semua, negara adalah sebuah saudara, kita semua satu keluarga di mata Tuhan yang telah menciptakan kita.


Jangan jadikan sebuah perbedaan sebagai alasan untuk tak bersatu (c) AFP

Mari menikmati olah raga nomor satu di dunia menggelar pestanya yang paling akbar dengan berdampingan tanpa mengenal perbedaan, mulai dari yang tua-muda, pria-wanita, hitam-putih, kaya-miskin, semua bersatu padu hanya untuk permainan sepak bola.
Tidak perlu marah dan tak perlu kecewa jika menjadi pihak yang kalah, karena ini hanya sebuah permainan makna sejati dari even ini adalah permainan yang akan mempersatukan dunia tanpa ada kepentingan.


Sebuah simbol yang mengandung pesan mendalam (c) AFP

32 negara yang lolos bukan berarti hanya mereka yang berhak menikmati pagelaran ini, mereka hanya menjadi pihak yang kebetulan memenuhi persyaratan untuk itu, bagi kita yang ada di Indonesia pun bisa menikmati meski hanya untuk sekedar menjadi penonton dulu kali ini.
Semakin menyentuh jika mendengarkan lagu salah satu pendukung pagelaran Piala Dunia tahun ini milik Knaan-Wavin Flag, pada bagian lirik yang berbunyi "Love is the answer, that's what they say,... And everybody will be singing it,"


Salah satu keindahan yang diciptakan Tuhan melalui tangan manusia(c) AFP

Benar dengan rasa cinta sebagai sebuah keluarga di muka bumi ini, kita semua manusia disatukan dalam kedamaian menikmati permainan sepak bola bertajuk Piala Dunia, semuanya berhak gembira, semuanya berhak hidup dengan setara tanpa memandang perbedaan setitik pun, dan memang begitulah sejatinya, kita semua setara. Jadi mari kita menikmatinya.

sumber: bola.net

0 komentar em “Sepak Bola Menyatukan Dunia”

Posting Komentar

 

info unik Copyright © 2011 -- Template created by O Pregador -- Powered by Blogger